BUYA MUDO RASIDIN

Anda Bertanya, Buya Menjawab

Religius, Cultural, dan Rasional

Senin, 25 Juli 2016

Perbuatan halal yang dibenci Allah

(ابغض الحلا ل الئ الله الطلا ق. (رواه ابوداود في ســننـه

“ab’khadhal halali illallahithalaqu”
terjemah : Perkara halal yang paling di benci oleh Allah adalah perkara tallak. (Riwayat abu daud, didalam kitab sunnah-Nya)
penjelasan singkat : pada dasarnya talak itu dihalalkan menurut dalil Al-Qur’an dan sunnah nabi Muhammad saw, akan tetapi talak dibenci oleh Allah. dalam masalah ini bukan talaknya yang dibenci, melainkan penyebab-penyebab yang menjurus kearah talak, seperti hubungan suami istri yang buruk, banyaknya persengketaan dan perselisihan yang terjadi diantara keduanya. Nabi sendiri pernah mentalak Sit Hafshah r.a kemudian merujuknya.  Dalam hadits lain disebutkan bahwa Allah belum pernah menghalalkan sesuatu yang lebih Ia benci daripada talak.

Minggu, 28 Februari 2016

Istighasah


(ingatlah), ketika kamu memohon pertolongan kepada Tuhanmu, lalu diperkenankan-Nya bagimu: "Sesungguhnya aku akan mendatangkan bala bantuan kepada kamu dengan seribu Malaikat yang datang berturut-turut". (al-Anfal ayat 9)